Tenun
Sekomandi adalah kain tenun tradisional yang diwariskan secara turun-temurun
oleh para leluhur Kecamatan Kalumpang, Mamuju, Sulawesi Barat. Konon kabarnya
usia kain ini diperkirakan lebih dari 480 tahun lho. Wihh, udah tua banget yaa?
Klaim
tersebut membuat kain sekomandi mendapat julukan sebagai salah satu wastra
tenun tertua di dunia. Yuk, pelajari lebih dalam tentang sejarah, proses
pembuatan dan perkembangan tenun sekomandi berikut ini!
Nama kain tenun ini tersusun dari dua kata yaitu ‘seko’ berarti persaudaraan atau kekeluargaan dan ‘mandi’ yang bermakna kuat atau erat. Secara harfiah, tenun sekomandi melambangkan sebuah ikatan persaudaraan yang kuat. Tiap corak dan warna benang kain sekomandi memiliki arti spiritual tersendiri.
Sayangnya meski hampir menginjak lima abas, ternyata banyak yang belum begitu mengenal kain tenun sekomandi. Padahal pusat
pelestarian kain ini berada di Kabupaten Mamuju yang populer karena keindahan
bentang alamnya dan menjadi destinasi favorit para turis. Mereka pun bisa
menyaksikan secara langsung pembuatan kain sekomandi, mulai dari pemintalan serat
kapas hingga proses tenunnya.
Salah satu motif tenun sekomandi yang
paling terkenal adalah ‘Ulu Karua’ alias ketua adat atau delapan pemangku adat.
Motif ulu karua terinspirasi dari corak pada daun yang digigit anjing. Konon, saat
nenek moyang masyarakat Mamuju pergi berburu dengan anjing, mereka masuk ke
sebuah gua. Saat keluar gua, anjing itu menggigit daun dan membentuk sebuah
motif.
Seperti kain-kain tenun lainnya, pengrajin tenun sekomandi punya cara-cara unik untuk membuat tiap lembar kainnya. Bahan dasarnya sendiri berupa kulit kayu yang ditumbuk kemudian dipintal secara manual. Benang dari serat kayu tersebut diberi pewarna alami seperti tanaman cabai yang diracikl dan dicampur pewarna lain untuk mempercantik tampilan kain sekomandi.
Modern ini, tenun sekomandi menggunakan
benang katun dari biji pohin kapas atau kapuk. Kain ini didominasi warna
cokelat, merah dan krem dengan warna dasar hitam. Butuh waktu berminggu-minggu hingga
berbulan-bulan lamanya untuk menghasilkan sehelai kain sekomandi. Bahkan kain
dengan ukuran besar dengan motif rumit serta warna yang variative bisa menyita
waktu hingga setahun atau mungkin lebih. Tak heran jika harga per lembarnya
bisa mencapai puluhan juta rupiah.
Kain tenun ikat sekomandi diperkirakan
pertama kali diproduksi oleh masyarakat adat di wilayah Kalumpang. Tetapi, kini
sentra pengrajin tenun sekomandi juga tersebar di Kecamatan Benehau, Kabupaten
Mamuju. Dahulu, masyarakat sekomandi memakai kain ini sebagai alat tukar atau
barter dan digunakan pada acara-acara adat seperti ritual, perta pernikahan,
seserahan dan masih banyak lagi.
Seiring perkembanagn jaman, pengrajin tenun sekomandi mulai beralih menggunakan pewarna tekstil guna memperoleh warna-warna yang lebih terang dan bervariasi. Selain dijual sebagai souvenir, penenenun sekomandi juga kerap mendapat pesanan kain dengan warna dan motif khusus. Desainer fashion pun mulai tertarik memodifikasi kain sekomandi menjadi berbagai model pakaian.
Popularitas tersebut mendorong pemerintah
daerah setempat untuk mendaftarkan tenun tradisional Desa Sekomandi sebagai IG
(Indikasi Geografis). IG Kain Tenun Ikat Sekomandi sangat penting mengingat
kekhasan, keindahan motif serta keunikan proses pembuatan yang tidak dimiliki
kain tenun lainnya. Rencana tersebut direalisasikan lewat pertemuan Kementrian
Hukum dan HAM Sulawesi Barat pada Kamis (30/03/2023) lalu. Selagi mempersiapkan
berkas-berkas syarat pendaftaran, pihak pemkab memilih nama IG ‘Kain Tenun Ikat
Sekomandi’.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi
Kreatif, Sandiaga Uno pun siap memberikan program pelatihan dan pendampingan bagi
pelaku ekonomi kreatif di Rumah Tenun Sekomandi, Mamuju, Sulawesi barat. Sandiaga
juga mengajak masyarakat setempat menyelipkan kain sekomandi dalam keseharian
sebagai bentuk penghargaan sekaligus upaya menjaga kelestariannya.
Anda mencari supplier benang katun
untuk produksi kain tenun tradisional maupun modern? Bahankaincom adalah tempat
yang tepat. Kami mempunyai unit produksi benang katun yang didukung penuh
dengan quality control ketat guna menghasilkan produk benang bermutu
tinggi. Dapatkan harga dan penawaran terbaik dari kami.
Cek koleksi benang dan
bahan-bahan tekstil kami di Kategori Produk Benang.
Atau hubungi kami via Whatsapp
untuk mendapatkan detail produk serta info tekstil lainnya.