Apa itu kain rami? Sesuai dengan namanya, kain rami terbuat dari benang rami. Sedangkan benang rami merupakan hasil olahan serat rami yang berasal dari pohon rami (flax). Memiliki karakteristik kain yang kuat, berwarna putih,dan kilau halusnya membuat kain ini sangat cocok untuk bahan jas, blezzer dan outer.
Jika dibandingkan dengan serat kapas dan sutra, serat rami memiliki kekuatan tarik 8 kali lebih besar dari serat kapas dan 7 kali lebih besar dari sutra. Namun, kekuatan tersebut juga bergantung pada tempat pengujian, metode pengujian, kondisi lingkungan, suhu, dan kelembaban.

Sumber : uzone.id
Selain kekuatan tarik yang cukup tinggi serat rami juga memiliki kelebihan, diantaranya yaitu :
- Ukuran serat rami relatif lebih panjang dari serat kapas.
- Terbuat dari serat tumbuhan membuat tahan terhadap bakteri, jamur, alkali, serangga, cahaya dan tidak mudah busuk.
- Memiliki ketahanan alami terhadap pembentukan noda membuat kain ini lebih mudah dibersihkan.
- Dengan presentase tertentu, serat rami dapat digunakan sebagai suplemen serat kapas untuk bahan campuran polyester
- Serat rami memiliki warna dan kilap yang lebih tinggi dari serat kapas.
- Dalam pembuatan kain, serat rami dicampur dengan serat sintetis (polyester dan rayon) sehingga sifat kain yang dihasilkan lebih dingin, tahan kusut dan mudah menyerap keringat.
- Daya serap yang tinggi membuat kain ini cukup mudah untuk diwarnai. Meskipun warna gelap dapat kehilangan kecerahannya setelah dicuci berulang kali.
- Kekuatan dan kilap kain meningkat saat keadaan basah.
- Selain itu sifat serat ini juga mampu mempertahankan bentuk dan menghindari penyusutan.
Diantara kelebihan-kelabihan tersebut, serat rami juga memiliki kekurangan yaitu:Memiliki tekstur yang lebih kasar dan elastisitas yang lebih rendah dari serat kapas.
- Kekuatan serat rami akan menurun dan perlahan rusak pada kondisi asam yang kuat.
- Warna dari serat rami akan berubah menjadi kekuning-kungingan bila dipanaskan pada suhu 1200 C selama 5 jam.
- Pakaian yang terbuat dari bahan rami akan memiliki sifat kaku, rapuh dan mudah kusut. Untuk mengatasi kekurangan yang dimiliki oleh serat rami, dibutuhkan pengolahan yang tepat atau melalui pencampuran dengan serat sintetis lainnya.
- Harga rami cenderung lebih mahal dibandingkan serat lain. Hal ini dikarenakan intensitas tenaga kerja yang tinggi dalam proses produksinya.
Nah, itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari serat rami. Jika sahabat bahan kain membutuhkan bahan blazer, outer dan jas, kami mempunyai berbagai jenis bahan kain yang berkualitas dengan harga yang bersaing. Dapatkan berbagai jenis bahan kain hanya di bahankain.com. Untuk cek koleksi kain Bahankain.com silahkan klik keterangan gambar di bawah ini atau klik disini.
KAIN RAMILOOK HITAM
Belanja lebih mudah dan praktis melalui marketplace kami di :

Shopee

Tokopedia