Negara Qatar menyita perhatian publik
usai menjadi tuan rumah Fifa World Cup 2022. Salah satu yang banyak diperbincangkan
adalah maskot baru di Piala Dunia 2022 berbentuk kain penutup kepala khas orang
Timur Tengah. Diketahui ia diberi nama La’eeb atau dalam bahasa Arab berarti
pemain yang super terampil.
Wujud maskot tersebut mirip sorban,
kaffeyah atau ghadab yaitu berwarna putih yang diberi tali melingkar (qibal).
Bicara soal kain untuk menutup kepala,
dalam konteks Arab dijuluki khimar atau masyarakat Indonesia menyebutnya kerudung.
Keduanya memang selalu diidentikan dengan fashion perempuan. Padahal, gaya
berbusana memakai khimar ini juga berlaku untuk kaum pria lho. Khimar atau penutup
kepala pria lebih dikenal sebagai keffiyeh, kuffiah, turban atau sorban.
Keffiyah merupakan kain penutup kepala alias scarf berbentuk persegi berbahan dasar kain katun yang dipakai oleh mayoritas pria Arab sejak zaman dahulu. Aksesoris khas Arab ini juga dikenal dengan nama, ghutrah, shemagh, hattah, mashadah, chafiye, dan camedani.
Sumber: www.kompas.com
Sebenarnya istilah sorban berasal
dari bahasa Persia menggunakan pelafalan Arab yaitu Dulband atau Tulband. Kata
tersebut kembali diserap ke bahasa Perancis sebagai Turbant dan bahasa Inggris menjadi
Turban.
Kaffiyeh, sorban atau imamah
termasuk jenis penutup kepala yang dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Keduanya
dipakai seorang kyai atau ulama besar, sebut saja Syekh Ali Jaber, Buya Yahya, dan
Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf. Tak sedikit pula artis maupun orang awam menggunakan
kain pelindung kepala ini.
Selama ini, banyak orang menganggap
sorban atau kuffiah menunjukkan identitas seseorang beragama Islam. Tetapi
faktanya, kain penutup kepala satu ini digunakan sebagian masyarakat Timur
Tengah, baik muslim ataupun non muslim.
Fungsi utama sorban yaitu melindungi
kepala dari panas matahari, debu, dan pasir di gurun saat melakukan perjalanan.
Hal itu karena sebagian besar wilayah Arab dulunya adalah gurun pasir yang jarang
ditumbuhi pepohonan. Sehingga bisa dibayangkan betapa terik dan seberapa banyak
debu ataupun pasri beterbangan ketika tertiup angin.
Beda daerah, beda pula motif kaffiyeh yang digunakan. Di beberapa negara seperti Iraq, Qatar, Kuwait, Arab Saudi, dan Bahrain, keffiyeh berwarna putih polos atau ghutrah akan mudah dijumpai. Sedangkan kaum pria di wilayah Yordania lebih menyukai shymagh mhadab yaitu sorban bercorak merah putih dilengkapi aksen rumbai pada bagian pinggirnya. Bagi mereka, makin besar rumbai atau tassel maka status sosial mereka juga lebih tinggi.
Pada tahun 1930-an, kufiyah yang
memiliki motif kotak-kotak berukuran lebih besar dan berwarna hitam putih dianggap
sebagai simbol nasionalisme dan solidaritas terhadap Palestina. Ketika itu, Yasser
Arafat memakai keffiyeh hitam dan berhasil menjadikan kain tradisional Arab ini
sebagai ciri khasnya.
Mayoritas orang asli timur tengah mamakai kaffiah secara tradisional yaitu dengan mengerudungkan di kepala lalu diberi tali melingkar agar tidak mudah lepas. Tapi pada dasarnya cara memakai penutup kepala ini pun cukup beragam. Ada yang hanya mengalungkannya di leher
Ada pula yang mililitkannya di
kepala seperti ‘amamah atau ‘imamah yang dikenakan para kyai dan syekh
Indonesia. Dimana helaian kain akan menutupi hingga sepertiga bagian kepala. Satu
ujung kain dimasukkan pada lilitan sedangkan ujung lainnya dibiarkan menjuntai.
Biasanya sorban lilit dibuat dari
bahan yang berkarakter tipis semacam kain katun paris dan rayon paris karena
lebih fleksibel dan mudah dililitkan.
Seiring perkembangan zaman, keffiyeh telah beralif fungsi menjadi sebuah tren dan aksesoris fashion. Bahkan penggunanya tak hanya kaum lelaki saja, banyak wanita memodifikasi penutup kepala ini sebagai syal maupun hijab.
Pilihan warna, motif dan ukuran sorban juga kian bervariasi. Jenama fashion Balenciaga pun pernah memamerkan keffiyeh pada pagelaran busananya. Beberapa selebriti tertangkap kamera memakai sorban bergaya kasual dengan mengalungkannya pada bagian leher. Ada Afgan Syahreza, David Beckham, Colin Farrel, dan Sting.
Anda mencari supplier kain katun paris atau rayon paris untuk membuat sorban? Bahankain.com bisa menjadi alternatif tempat belanja kain Anda. Kami menjual bahan paris berkualitas dengan harga terjangkau. Minimal order hanya 1 yard lho. Dapatkan harga lebih murah untuk pembelian minimal 50 yard (1 roll).
Langsung cek koleksi kain dan bahan tekstil kami di Kategori Produk.
Hubungi Customer Service Bahankain.com untuk info detail produk, pemesanan maupun konsultasi seputar kebutuhan kain.
Lebih mudah belanja via Shopee dan Tokopedia di toko online Mekar Jaya Tekstil.
Sahabat juga bisa datang dan belanja langsung di gerai kami di Jln. Wates km 7,4, Sleman, DI Yogyakarta. Jangan lupa konfirmasi kedatangan Anda pada Customer Sevice kami ya.