Pakaian adat merupakan simbol identitas dan kebudayaan suatu daerah. Diantara budaya unik dari wilayah Indonesia adalah ragam busana adat dari Provinsi Jawa Timur. Provinsi yang terletak di sisi timur Pulau Jawa ini mempunyai
baju tradisional serta berbagai perlengkapannya. Masing-masing punya fungsi dan maksud
berbeda.
Seperti halnya pakaian untuk
acara pertunjukkan, pernikahan, dan festival yang berbeda jenisnya. Busana adat
Jawa Timur juga disesesuaikan dengan budaya kota, kabupaten, atau daerah setempat.
Kaos bermotif garis merah putih yang
tak lain adalah salah satu pakaian adat Jawa Timur, khususnya Madura. Pria Madura
memadukannya bersama celana dan baju luaran hitam berpotongan longgar serta beberapa
aksesoris pelengkap.
Busana di bagian timur pulau jawa
ini mempunyai ragam busana adat yang unik dan khas, antara lain:
1.
Baju pesa’an khas pria Madura
Pesa’an adalah pakaian adat khas Madura yang menjadi salah satu ikon budaya Jawa Timur. Sekarang baju ini hanya digunakan saat acara-acara penting seperti pernikahan, upacara adat atau momen-momen tertentu. Padahal di masa lalu warga Madura memakai baju pesa’an sebagai busana sehari-hari.
Busana ini menjadi ciri khas Jawa
Timur di kancah Nasional. Istilah pesa’an merujuk pada baju atasan dari pakaian
adat ini, sedangkan bawahannya disebut celana gomboran. Keduanya sama-sama
berwarna hitam dan berdesain longgar.
2.
Baju Gothil
Baju
gothil atau yang lebih kerap disebut pakaian warok ponorogo adalah busana khas Jawa
Timur. Busana ini berwarna hitam polos dengan pola potongan longgar dan panjang.
Umumnya gothil digunakan oleh para pemain Reog Ponorogo selama pertunjukan.
Bawahannya
menggunakan celana comprang yang besar dan longgar sehingga pemakainya bisa bergerak
secara leluasa. Celana ini dijahit dengan teknik khusus dilengkapi kolor yang
terbuat dari bahan lawe. Untaian tersebut dibiarkan menjuntai agar pemakainya terkesan
gagah dan sangar.
3.
Filosofi baju pesa’an
Baju pesa’an terdiri
dari celana longgar dan kaos bergaris merah putih sederhana. Sedangkan kaum
wanita menggunakan kebaya berwarna mencolok sebagai pasangan. Meski kerap
diidentikkan dengan penjual sate, rupanya busana ini menyimpan makna tersendiri
lho.
Pakaian adat tak
hanya menggambarkan darimana orang itu berasal tetapi juga cerminan karakter mereka.
Begitulah kiranya makna baju Pesa’an sebagai simbol keberanian masyarakat Jawa Timur.
Warna cerah nan kuat mencerminkan karakter masyarakat Madura yang berani,
tegas, dan berpikiran terbuka. Penduduk Madura juga dikenal memiliki semangat
juang tinggi dan ketegasan yang tercermin pada kaos belang (merah putih).
Disisi lain,
pakaian ini menunjukkan kesederhanaan, rendah hati, berbudi luhur dan senantiasa
mengedepankan nilai-nilai moral. Desain longgar baju pesa’an merupakan perwujudan
sikap warga Madura yang sangat menghargai kebebasan.
4.
Aksesoris busana pesa’an
Pemakaian baju pesa’an untuk kaum laki-laki dipadukan
dengan beragam aksesoris pelengkap. Seperti halnya ikat kepala atau odheng, sarong
bahan, sabuk katemang khas Ponorogo, tropa (alas kaki) dan senjata tradisional
berupa celurit.
Penutup kepala atau odheng Madura berbahan dasar kain batik dan terdiri dari berbagai ukuran. Kain yang sering digunakan dalam pembuatannya yaitu jenis katun.
Bentuk odheng dibedakan menjadi dua jenis yaitu peredhan
(besar) dan tongkosan (kecil). Motifnya pun cukup bervariasi seperti modang,
garik atau jingga, dul-cendul, storjan, bere’songay atau toh biru.
Desain pada kelopak odheng menandakan derajat
kebangsawanan atau usia pemakainya. Odeng untuk orang tua memiliki ujung
pilinan, sedangkan anak muda memaka ikat kepala berujung terbuka.
5.
Pakaian adat wanita madura
Selain busana pria, Madura juga punya baju adat wanita
yang disebut kebaya rancongan dan baju aghungan. Model kebaya khas Madura kurang
lebih sama dengan kebaya-kebaya pada umumnya dan pas tubuh. Pakaian ini dibuat
berlengan panjang dilengkapi stagen atau odhet yang diikatkan perut.
Kebaya rancongan memiliki ciri khas warna terang dan
mencolok seperti hijau, biru atau merah. Bawahannya berupa sarung batik
bermotif lasem, storjan atau tabiruan.
6.
Aksesoris pakaian adat wanita madura
Rangkaian busana adat perempuan juga dilengkapi ragam perhiasan dan aksesoris untuk mempertegas penampilan. Dalam hal ini biasanya masyarakat setempat menggunakan hiasan rambut emas yang disebut cucuk sisir dan cucuk dinar. Ada pula kalung brondong yaitu kalung emas berbentuk tentengan biji jagung dan shelter penthol untuk anting emas
7.
Busana pengantin
Pakaian adat Madura untuk pengantin zaman dulu terdiri dari busana kaputren dan legung. Mirip baju pengantin Jawa Tengah, wujud baju kaputren berupa kebaya lengan panjang berbahan dasar kain beludru. Untuk bawahannya mereka menggunakan samper atau sarong batik khas Madura.
Sementara busana legung adalah lembaran kain yang digunakan
sebagai kemben mempelai wanita. Pengantin pria juga memakai kain itu, tapi dipasang
di bawah dada berserta kain bawahan berwarna merah dan perhiasan mencolok.
Kini pakaian pengantin Madura telah dimodifikasi agar tidak
berkesan kuno. Atasannya dibuat dari kain beludru bersulam emas, dan tersedia
dalam beragam variasi warna.
8.
Samper atau jarik madura
Samper adalah kain bermotif khas yang sering dijadikan
bawahan para perempuan saat memakai baju adat. Bentuknya mirip kain jarik, yaitu
berupa lembaran kain memanjang tanpa membentuk ruang.
Cara pakainya dengan dililitkan ke badan, lalu diikat
menggunakan sabuk atau untaian kain lebih ciut dan tipis. Seiring perkembangan
zaman, samper mulai jarang dikenakan karena terdesak popularitas rok dan
celana. Kain ini pun hanya dikenakan pada momen-momen tertentu seperti upacara
adat, acara kebudayaan dan prosesi kematian warga Madura.
Itu dia 8 jenis pakaian adat Jawa Timur yang perlu kamu tahu. Nah, Sobat Bahankain udah nggak penasaran lagi kan? Semoga bermanfaat ya.
Nah, buat Sobat Bahankain khususnya yang tinggal di Jawa Timur dan sedang mencari supplier kain putihan, Bahankaincom bisa menjadi alternatif terbaik. Kami siap melayani pembelian aneka jenis kain berkualitas untuk bahan batik tulis, ecoprint, shibori atau kebutuhan lainnya dan pengiriman ke seluruh Indonesia.
Bisa trial 1 atau 2 yard dulu lho. Ada katalognya juga. Dapatkan harga istimewa mulai dari pembelian 1 roll kain.
Cek koleksi kain kami di Kategori Produk ya.
Atau hubungi Customer Service kami untuk detail produk, pemesanan dan info seputar tekstil lainnya.