Masa pandemi ini,
pemerintah mengharuskan seluruh masyarakat untuk mengurangi kegiatan di luar
rumah. Hal ini berguna untuk memutus rantai virus COVID-19 yang sudah menyebar
di berbagai negara.
Lebih banyak waktu di rumah,
maka sebisa mungkin membuat nyaman diri sendiri dengan kondisi yang ada.
Apalagi masyarakat kini lebih banyak Work From Home, maka dengan
sendirinya lebih sering berada di rumah.
Rumah merupakan tempat
tersantai, karena tidak harus bertemu dengan orang lain. Oleh sebab itu memakai
busana juga tidak perlu repot, ribet, dan resmi. Menggunakan kaos oblong,
celana pendek, ataupun daster akan membuat kita semakin nyaman dan santai.
Bahkan jika rapat atau bertemu dengan customer secara online, baju
atasan yang dikenakan rapi tetapi bawahannya menggunakan celana kolor saja.
Kehidupan di era new
normal ini berimbas juga pada perilaku lainnya, gaya hidup bahkan masalah fashion
juga terpengaruhi. Seperti halnya pada masa sebelum pandemi, masker bukan
kebutuhan, maka setelah pandemi menjadi kebutuhan yang harus kita gunakan
setiap saat.
Saat ini, masker pun bisa
menjadi fashion. Dengan berbagai model dan motif, masker dapat
disesuaikan dengan warna atau motif pada baju yang dikenakan. Apalagi bagi
wanita yang lebih memperhatikan gaya busananya, tidak mau merubah penampilan
meski harus memakai masker saat keluar rumah.
Selain itu, semakin
banyak ditemui promosi tentang daster. Tren daster kekinian banyak diburu oleh
ibu-ibu yang lebih banyak di rumah, maka kebutuhan akan daster juga akan
bertambah. Berbagai macam warna, corak serta model banyak ditemukan di pasaran.
Bahkan banyak promosi dan perang harga untuk memberikan harga termurah agar
menarik konsumen.
Bagi perempuan, daster kini menjadi baju andalan dan popular untuk dipakai saat santai maupun saat bekerja di rumah. Daster yang saat ini beredar di pasaran biasanya terbuat dari bahan rayon atau shantung. Kedua bahan kain ini sama, hanya saja penyebutannya yang berbeda. Bahan shantung sendiri memiliki karakteristik kain yang adem, lembut dan cocok untuk segala musim.
Sumber: id-test-11.slatic.net
Asosiasi Produsen Serat dan Benang Filamen
(APSyFI) mengamati bahwa permintaan pakaian jadi meningkat selama masa pandemi,
seperti halnya daster, kaos oblong, dan celana kolor. Selain itu, Direktur PT
Asia Pacific Rayon (APR), Basrie Kamba, menyatakan mulai ada peningkatan permintaan
kain rayon di pasar domestik.
Dengan adanya permintaan baju daster yang meningkat, akan meningkatkan pendapatan IKM (Industri Kecil dan Menengah). Oleh karena itu, sahabat BahanKain yang membutuhkan kain shantung untuk membuat daster atau kebutuhan kain lainnya, Anda bisa cek koleksi kain di web kami dan hubungi customer service untuk detail dari produknya.