Kain kanvas merupakan istilah kain yang memiliki karakteristik yang lebih tebal dibandingkan jenis kain lainnya. Ketebalan kain inilah yang menjadikannya bersifat kuat, awet dan tidak mudah rusak. Dulu kain kanvas sering digunakan untuk media lukis karena stuktur seratnya yang bagus dan daya tahan baik.
Ada sebuah fakta mengatakan bahwa kain kanvas ini awalnya terbuat dari jerami sehingga karakter kainnya jauh lebih kuat dibandingkan jenis kain lainnya. Sayangnya, tekstur kain kanvas jerami ini terlalu kasar dan proses pengolahannya pun dinilai terlalu rumit. Faktor inilah yang menjadi titik awal produksi kain kanvas dari serat kapas, linen bahkan polyester dengan tetap mempertimbangkan kualitas dan daya tahan dari kain tersebut.
Namun seiring berkembangnya teknologi, kini jenis kain kanvas semakin beragam sehingga pemanfaatannya pun semakin luas. Banyak orang memilih kain kanvas untuk membuat tas, sepatu, jaket, tenda, baju, celana, pelapis sofa atau cusion, berbagai macam perabotan dan aksesoris lainnya karena karakteristik kain yang kuat dan tebal.
Pemanfaatan kain kanvas yang sangat kompleks inilah yang membuat jenis kain ini tak pernah sepi peminat. Seiring meningkatnya kebutuhan konsumen akan bahan kain yang tebal, awet dan kuat untuk berbagai keperluan, produsen kain pun berkolaborasi dengan teknologi untuk mengembangkan variasi kain kanvas serta meningkatkan kualitasnya.
Hingga saat ini nama dagang dan jenis kain yang beredar di pasaran pun sangat beragam. Berikut ini beberapa jenis dan ciri khas kain kanvas yang banyak diperjualbelikan:
1. Kanvas blacu
Dalam dunia tekstil kita mengenal blacu sebagai kain mentah atau raw material. Kanvas blacu termasuk jenis kain kanvas berkualitas paling rendah yang dijual dengan harga lebih murah dari jenis kanvas lainnya. Kain kanvas blacu kerap digunakan sebagai bahan tas dengan desain sederhana seperti tote bag, pouch, tas serut, goodiebag dan aneka souvenir.
Karakteristik kain yang masih mentah membuat sifat bahan ini tidak cukup kuat sehingga kurang direkomendasikan untuk membawa barang yang berat.
2. Kanvas ripstop
Sebenarnya ripstop adalah salah satu jenis anyaman dalam proses pertenunan. Penggunaan jenis anyaman ripstop membuat kain canvas ini memiliki ciri khas permukaan yang membentuk pola kotak-kotak. Motif pada jenis kanvas ini bukan sekedar pemanis, tetapi juga menjadiklannya tidak mudah sobek.
Sekalipun sobek, lubang robekan kainnya tidak akan mudah melebar karena keempat garis tenunan pada kanvas ripstop ini akan membatasi pergerakan anyaman yang telah rusak.
Kanvas ripstop biasanya digunakan untuk membuat aneka busana seperti jaket, celana, kemeja dan aksesoris dengan harga jual yang lebih tinggi dari kanvas blacu.
3. Kanvas twill
Kanvas twill, Sahabat Bahankain tentu sudah tidak asing lagi dengan jenis kain kanvas ini bukan? Tak jauh berbeda dengan kanvas ripstop, kanvas twill adalah jenis bahan kanvas yang dianyam menggunakan pola anyaman twill sehingga membentuk struktur diagonal di permukaan kainnya. Anyaman ini juga membuat struktur kain kanvas twill ini lebih rapat dan sangat kuat.
Sifat inilah yang membuat jenis kain kanvas twill banyak digunakan untuk bahan pakaian, apron, seragam, kemeja, hingga bahan pelapis untuk berbagai perabotan rumah.
Kanvas marsoto adalah jenis bahan yang paling bagus untuk produk tas, sepatu, pakaian dan berbagai aksesoris lainnya. Kain kanvas marsoto ditenun dengan jenis anyaman plain 2/2 atau 2/1. Hasilya didapatkanlah kain dengan permukaan yang lebih halus, kuat dan tidak mudah robek daripada kain kanvas twill. Kelebihan-kelebihan inilah yang membuat produk kain kanvas marsoto dibanderol dengan harga yang cukup mahal.
5. Baby kanvas
Kain baby kanvas adalah jenis kanvas yang paling lembut dan lentur serta sangat cocok untuk membuat berbagai produk. Pakaian atau tas yang terbuat dari jenis kain ini akan terlihat lebih mewah. Meskipun teksturnya lembut dan cukup lentur tapi tote bag atau jaket dari bahan baby canvas ini juga lumayan tebal, kuat dan tahan lama. Kain baby canvas yang dijual di pasaran ada yang terbuat dari material cotton atau katun dan ada pula yang terbuat dari serat polyester (baby canvas polyester).
6. Kanvas terpal
Kanvas terpal merupakan jenis kain yang paling tebal dari semua jenis kanvas. Ketebalan kainnya membuat jenis kanvas ini sering digunakan untuk bahan baku terpal, topi, kanopi, pelapis sofa atau cusion hingga tenda camping. Karakteristik kain yang sangat kuat membuat bahan kanvas terpal ini awet dan tidak akan mudah sobek meskipun terkena benda tajam.
Sifat kain kanvas terpal juga sangat kaku sehingga kebanyakan orang tidak menggunakannya untuk bahan tas maupun sepatu. Terpal biasanya terbuat dari jenis kain kanvas 14 Oz atau 16 Oz.
7. Kanvas PE (polyester)
Jenis kanvas polyester atau yang lebih dikenal dengan nama kanvas PE ini terbuat dari bahan 100% polyester atau kombinasi antara material katun dan polyester dengan perbandingan tertentu. Campuran bahan polyester pada kain kanvas ini membuatnya memiliki struktur yang lebih kuat namun cenderung panas dan kurang nyaman digunakan. Sifat-sifat inilah yang menjadi alasan kenapa sebagian besar orang lebih menyukai kanvas polyester untuk membuat berbagai produk tas. Kain kanvas polyester juga termasuk jenis bahan terbaik untuk membuat kain digital printing sublim.
Tas yang terbuat dari bahan kanvas polyester biasanya dibanderol dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan tas kanvas lainnya.
8. Kanvas Carlito
Kanvas Carlito adalah jenis kanvas tebal yang terbuat dari material 100% polyester.
9. Kanvas Gecko
Kain kanvas gecko merupakan nama dagang untuk kain kanvas yang memiliki motif unik berupa bintik-bintik hitam menyerupai kulit gecko. Motif ini adalah efek dari benang polyester hitam yang di tenun dengan kombinasi benang katun berwarna natural. Kain gecko terbuat dari kombinasi polyester 80% dan cotton 20% dengan ketebalan 8 oz, kain kanvas gecko ini sangat cocok untuk furniture, home decor, tas dan kerajinan lainnya.
10. Kanvas KCPE
Kain kanvas KCPE merupakan jenis kanvas polyester spesialis yang dibuat khusus bahan kain digital printing dengan teknik sublimasi. Digital printing sublim dapat diartikan sebagai metode pencetakan motif kain dengan cara menempelkan gambar yang sudah dicetak pada tranfer paper ke permukaan kain dengan memanfaatkan panas atau suhu tinggi.
Dengan karakteristik anyaman kain yang rapat namun hand feel tidak kaku hasil cetakan digital print akan lebih jelas karena permukaan kainnya relatif lebih rata.
Awalnya kain kanvas hanya digunakan sebagai media untuk melukis karena tekstur permukaan kainnya yang cenderung kasar. Namun semakin kesini, pemanfaatan bahan kanvas menjadi semakin kompleks karena kanvas mulai dibuat dari bahan yang lebih halus. Sehingga kain kanvas mulai banyak digunakan dalam dunia fashion seperti bahan jaket, kemeja, celana, tas kanvas, tote bag, sepatu dan lain sebagainya.
Kain kanvas juga sering digunakan untuk berbagai perlengkapan dan kebutuhan rumah tangga seperti material untuk gorden atau tirai, cover sofa, kanopi, cusion dan penutup furnitur rumah lainnya.
Ketebalan kanvas yang bervariasi menjadikan jenis kain ini cocok sebagai bahan baku souvenir, hiasan dinding dan berbagai macam kerajinan tangan.
Nah, melalui penjelasan diatas Sahabat Bahankain bisa lebih mudah untuk memilih dan menyesuaikan jenis kain mana yang paling sesuai dengan kebutuhan Sahabat.
Jangan lupa untuk mempercayakan kebutuhan kain kanvas Anda pada kami, Sobat. Ada harga spesial untuk Sahabat Bahankain yang membeli kain kanvas dalam jumlah grosir lho. Kabar bahagianya lagi, Sahabat bisa mendapatkan harga termurah serta berkaulitas tinggi untuk kebutuhan konveksi atau pabrikan. Bahankain.com menjual jenis kain kanvas yang berkualitas dengan beragam ketebalan. Segera hubungi Customer Service kami untuk detail produk dan info seputar bahan kain lainnya. Dapatkan juga promo-promo menarik dari BahanKain.com.
Yuk, kepoin koleksi kami DISINI.
Sahabat BahanKain juga bisa berbelanja melalui Shopee dan Tokopedia Mekar Jaya Tekstil. Klik link di bawah ini ya: