Event fashion tertua di
Indonesia, Jogja Fashion Week akan segera digelar pada 22-25 Agustus 2024 mendatang.
Bertempat di Graha Pradipta Jogja Expo Center, Banguntapan, Bantul, JFW kali
ini akan menghadirkan 64 fashion desainer lokal dan 48 desainer dari berbagai
daerah di Indonesia.
Mengusung tema Fusion Fashion, penyelenggaraan Jogja Fashion Week kali ini diselaraskan dengan roadmap
Jogja Pusat Fashion Dunia (JFD) tahun 2024, Conscious Fashion in
Archipelago yang menggambarkan konsep perpaduan elemen-elemen berbeda dalam
dunia Fashion.
Hal tersebut mencerminkan ide
bahwa Fashion tidak terbatas pada satu gaya maupun budaya, tetapi merupakan
hasil kolaborasi antara inspirasi, tradisi, dan tren. Makna Fusion Fashion sendiri
dapat dijabarkan sebagai perpaduan antara integrasi budaya, kreativitas dan
harmoni visual dalam sentuhan modern.
Sejak terbentuknya lembaga Jogja Fashion Dunia, program pengembangan IKM dan Industri Fesyen DIY tersebut menjadi sebuah landasan pelaksanaan JFW setiap tahunnya. Jogja Fashion Week 2024 sendiri akan menampilkan Tren Fashion Global.
Dimana fesyen sebagai bagian dari
mahakarya industri kreatif dengan kekayaan intelektual yang akan dituangkan
pada agenda fashion show, pameran serta edukasi.
Berikut rangkaian kegiatan yang
akan mengisi puncak acara Jogja Fashion Week tahun 2024:
JFW 2024 menghadirkan lebih dari 64 Fashion Designer lokal pilihan dan 48 perancang busana dari berbagai wilayah Indonesia. Nama-nama besar di industri fashion Indonesia akan diundang untuk turut menyemarakkan Jogja Fashion Week 2024 serta membuka kesempatan seluas luasnya para fashion designer lain untuk turut ambil bagian.
Seperti
tahun-tahun sebelumnya, fashion
exhibition JFW tahun ini akan menghadirkan produk fashion, aksesoris,
perhiasan,tas, alas kaki, serta beragam produk berkualitas. Dengan luas area lebih
dari 5000 meter persegi, ruang pameran tersebut mampu menampung lebih dari 100 stand.
Lebih dari 100
brand fesyen maupun beauty dari
berbagai wilayah nusantara akan mengisi Hall C – Pameran Warna Fesyen Istimewa
Nusantara. 40 brand lokal Jogja pun telah diundang untuk berpartisipasi dalam
Pameran Warna Fesyen Istimewa Yogyakarta. Beberapa diantaranya yaitu Dowa,
Dagadu, Buccini, wearing Klamby, dan Farrah Button.
Rangkaian agenda Jogja Fashion Week ke-19 ini juga memberi edukasi tentang dunia Fashion melalui kegiatan seminar, panel diskusi, dan workshop. Menyajikan informasi terbaru tentang tren, teknologi, juga strategi bisnis yang lebih relevan dalam bidang fashion. Beberapa tokoh, pengamat, praktisi, pelaku dan ahli fashion nasional akan mengisi kursi narasumber.
Beragam
perlombaan terbuka pun diadakan guna memberi kesempatan bagi generasi muda berbakat
untuk mendapat pengakuan, exposure, serta
peluang karir dalam industri terkait fashion. Mulai dari Lomba Desain, Fashion Photography, hingga Hair and Makeup Styling. Kompetisi
tersebut bisa menjadi media eksplorasi ide-ide kreatif nan inovatif untuk menghasilkan
karya yang lebih inspiratif.
Ada pula
kompetisi pemilihan peraga busana atau model Jogja Fashion Week 2024 dengan
performa terbaik. Dimana model terpilih akan diumumkan pada Closing Ceremony JFW 2024.
Melalui agenda
pameran, JFW 2024 bisa menjadi media untuk mempertemukan produsen maupun
pemilik brand mode dengan konsumen mereka. Penyelenggara turut mengundang komunitas
bisnis, toko distribusi, butik, reseller serta pelaku usaha industri fashion
yang berpeluang menjadi mitra para peserta pameran.
Guna
memperluas jangkauannya, proses Business Matching akan dilaksanakan secara daring
(online) dan luring (offline).
Itu dia serangkaian agenda yang akan mengisi panggung Jogja Fashion Week 2024 pada hari Kamis hingga Minggu (22-25 Agustus 2024) mendatang. Buat kamu yang lagi nyari mitra bisnis atau sekedar pengen tahu lebih banyak tentang fashion, jangan lupa mampir kesini ya.
Bahankaincom juga akan mengisi salah satu stand di Hall C, Pameran Warna Nusantara, lho. Yuk, langsung agendakan and see you there!